Cara Install TWRP Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime MIUI 8 / 9 / 10

Cara Pasang TWRP Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime – Ingin install Magisk? tapi masih belum tahu caranya? Untuk itu kamu butuh custom recovery TWRP. Kalian harus memasang terlebih dahulu TWRP di Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime via fastboot tentunya dengan satu syarat sudah Unlock Bootloader ya.

Walaupun Xiaomi Redmi Note 2 dibanderol begitu murah, namun kualitasnya terbukti tidak murahan. Xiaomi melengkapi layarnya dengan resolusi Full HD (1080 x 1920 pixels) yang membentang luas 5.5 Inchi, tidak lupa juga menggunakan panel IPS yang diklaim memiliki kecerahan layar lebih optimal saat dipakai membaca ebook.

Selain itu layarnya juga tetap optimal saat dipakai bermain game dan menonton film, karena kerapatan pixelnya mencapai ~401 ppi. Kelemahan layar Xiaomi Redmi Note 2 adalah belum dilengkapi dengan teknologi Gorilla Glass.

Apa Itu TWRP?

TWRP adalah kependekan kata dari Team Win Recovery Project. Dimana merupakan alternatif custom recovery untuk para pengguna perangkat Android. Berbeda dengan stock recovery, custom recovery dikembangkan oleh pihak ketiga dengan menawarkan kemampuan yang lebih lengkap. Tidak hanya terbatas menghapus data dan memperbarui sistem, custom recovery biasanya diprogram agar memiliki fungsi Backup dan Restore sistem, pilihan dalam menghapus data supaya tidak menghapus seluruh data, dan menginstal paket pembaruan sistem yang berasal dari pihak ketiga.

Persyaratan Pemasangan TWRP Redmi Note 2 dan Note 2 Prime

  1. Saat ini sudah Unlock Bootloader / UBL Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime
  2. Memiliki Perangkat Komputer atau Laptop
  3. Usahakan baterai HP kamu telah terisi sekurangnya 60%
  4. Pastikan Kabel USB yang digunakan memiliki kualitas yang baik
  5. Pastikan USB Debugging telah Aktif

Bahan TWRP Redmi Note 2 dan Note 2 Prime

  1. Download dan install Minimal ADB and Fastboot di PC/Laptop
  2. Download TWRP khusus buat Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime
  3. lazyflasher-no-verity-opt-encrypt.zip

Kalau kamu sudah memenuhi persyaratan di atas dan sudah mendownload file yang di butuhkan, sekarang kita akan melanjutkan proses instalasi TWRP di Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime.

Cara Install/Pasang TWRP Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime

  1. Ganti nama TWRP nya agar mempermudah kita saat pengetikan command prompt misalkan twrp-3.2.1-0.img menjadi twrp.img
  2. Lalu pindahkan file twrp.img yang sudah di rename ke :
    Jika Windows 64bit: C:Program Files (x86)Minimal ADB and Fastboot
    Jika Windows 32bit: C:Program FilesMinimal ADB and Fastboot
  3. Matikan Redmi Note 2 dan Note 2 Prime kamu dan masuk ke Fastboot Mode. Caranya tekan dan tahan Volume Bawah dan Power secara bersamaan sampai Logo Fastboot Muncul.
  4. Colokan HP kamu ke PC menggunakan USB Kabel
  5. Double klik file py_cmd.exe yang ada di Folder installan minimal ADB and Fasbootnya
  6. Kemudian pada Command Prompt (CMD) ketikan Perintah seperti di bawah ini :
  7. fastboot devices
  8. Kemudian tekan ENTER
  9. Setelah itu lanjut dengan mengetikan perintah
  10. fastboot flash recovery twrp.img
  11. Dan klik ENTER
  12. Langkah teakhir ketik
  13. fastboot boot twrp.img
  14. Dan pencet ENTER
  15. Setelah itu Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime kamu akan otomatis masuk ke Menu TWRP atau masuk ke TWRP secara manual dengan cara tekan dan tahan tombol Volume ATAS dan POWER.
  16. Jika sudah masuk ke TWRP, aktifkan Never show this screen during boot again kemudian geser Swipe to allow Modification.
  17. Berikutnya tekan Install lalu cari File lazyflasher-no-verity-opt-encrypts.zip lalu Swipe ke kanan pada Swipe to Confirm Flash.
  18. Silahkan di reboot dan selesai.

Nah selesai sudah postingan Cara Install TWRP Xiaomi Redmi Note 2 dan Note 2 Prime. Jika masih bingung, silahkan bertanya di kolom komentar dan juga lupa untuk share ke teman atau membaca tutorial berikutnya tentang TWRP Xiaomi Redmi 5X. Selamat mencoba!.