Cara Pasang TWRP Xiaomi Redmi 6 – Bukan MiFans sejati kalau belum bisa memasang custom Recovery TWRP di Xiaomi Redmi 6. Tool ini sangat berguna untuk melakukan banyak hal seperti pasang ROM, factory reset, install Magisk, Backup ROM dan IMEI dan sebagainya.
Sinta Olivia
Cara Mudah Root Oppo F1 Tanpa PC Terbaru 2020
Cara Root OPPO F1 – Merupakan salah satu smartphone terbaik yang dibuat oleh OPPO dan dijual dengan harga lumayan terjangkau. Jika kamu adalah salah satu pengguna OPPO F1, kurang lengkap rasanya jika belum melakukan root OPPO F1. Kali ini saya berikan tutorial mudah root OPPO F1 tanpa menggunakan PC.
Selain itu, OPPO juga membekali smartphone terbarunya dengan desain menawan yang terbalut oleh bodi berbahan metal berwarna emas memang membuat OPPO F1 terlihat berbeda dari smartphone sekelasnya, terlebih bodinya dibuat dengan desain sangat tipis dan memiliki berat keseluruhan yang sangat ringan mencapai 134 gram.
Tak hanya itu saja, OPPO juga melapisinya dengan teknologi Corning Gorilla Glass 4, dan lapisan kaca lengkung 2.5D Arc Glass Screen.
Di balik harga OPPO F1 yang di pasarkan melebihi 3 Juta Rupiah, sudah ada kamera depan beresolusi 8 MP yang siap memanjakan penggunanya dalam berfoto selfie dan berkomunikasi via video call. Kamera tersebut akan semakin memukau dengan dilengkapinya bukaan lensa F/2.0 yang membuatnya bisa diandalkan ketika berfoto selfie di malam hari.
Nah apabila kamu ingin meroot HP Oppo F1 ini, kamu bisa mengikuti panduan yang saya jelaskan dibawah ini.
Arti Root OPPO F1
Root adalah sebuah tindakan proses untuk mengizinkan pengguna smartphone pintar seperti tablet, dan perangkat lain yang berjalan pada system operasi Android untuk mendapatkan penggunaan yang lebih maksimal yang biasa dikenal sebagai akses root pada berbagai perangkat Android. Root dilakukan untuk mendapatkan hak akses yang lebih tinggi yang kini telah dibatasi oleh OPPO pada beberapa perangkat smartphone mereka seperti OPPO F1.
Manfaat Root OPPO F1
- Membuat hotspot dengan fitur advance – routing enabled, memilih subnet, mengurangi daya transmisi, menggunakan enkripsi ataupun open, membuat access control list, dsb.
- Mount External Drive sebagai internal – Dengan Mountfs, kita bisa mount folder sharing dari Windows, FTP maupun SFTP (SSH) server layaknya seperti sdcard di smartphone . Sehingga selama kamu masih bisa konek ke folder sharing tadi, itu ibaratnya kita membawa harddisk eksternal di smartphone kita ke mana2. Tentunya lebih efektif kalau kamu masih berada di jaringan lokal wifi sendiri, dimana akses wifi mencakup keseluruhan rumah.
- Mapping bluetooth gamepad – Supaya kamu bisa memakai bluetooth gamepad untuk game2 yang tidak support native gamepad sekalipun. Untuk pairing gamepadnya tidak perlu root, dan beberapa game yang sudah support native bluetooth gamepad tidak perlu root. Contohnya emulator PS1 (epsxe), PSP (PPSSPP) dan berbagai game lainnya. Sedangkan untuk game yang tidak support (kebanyakan game lain), perlu dimap manual via gamekeyboard sejenis, yang pastinya butuh root untuk bisa mapping hardware keynya.
- Menginstall Viper4android – Untuk membuat suara speaker maupun headset menjadi berefek seperti di studio. Bisa digabungin lagi dengan library dolby dari smartphone lain.
- Bisa backup full ROM – Kamu bisa gunakan MDT (khusus CPU mediatek), atau via EFS Pro (khusus CPU Snapdragon). Untuk mendapatkan akses ke seluruh partisi smartphone , pastinya diperlukan akses root. Tanpa root, tidak ada full backup yang bisa dilakukan melalui MDT.
Resiko Root OPPO F1
- Garansi hilang secara software – kalau kamu klaim dalam kondisi root dan modif. Untuk smartphone tertentu ada yang agak susah untuk dibalikkan ke original. Tapi dalam kebanyakan kasus, semua modif bisa dikembalikan seperti semula.
- Memperbesar resiko terjadi error – Pastinya kalau kamu salah memodifikasi, smartphone kamu bisa error.
- Memperbesar potensi adanya malware – Apabila kamu sembarangan menginstall aplikasi tentunya akan beresiko masuknya malware. Untuk membersihkannya hanya cukup dengan uninstall app yang dicurigai sebagai malware.
Langkah-langkah Root OPPO F1 Dengan Magisk
- Unduh Official Magisk Root Tool dan Magisk uninstaller (gunakan file ini apabila ingin di unroot dan juga berfungsi untuk atas bootloop).
- Pindahkan kedua file magisk ke Internal storage supaya mudah ditemukan nanti.
- Matikan OPPO F1, kemudian tekan tombol Volume Atas dan Power bersamaan dan tahan sejenak .kemudian lepaskan kalau sudah muncul logo Oppo.
- Kalau prosesnya berhasil akan masuk ke menu TWRP dan pilih Install.
- Temukan file Magisk-v16.0.zip. Kemudian geser tombol Swipe to Confirm Flash.
- Setelah proses flash berhasil, lanjut dengan memilih Reboot to System.
- Jika muncul permintaan pemasangan SuperSU, pilih Do Not Install.
Root OPPO F1 via 360 Root
- Download dan install aplikasi 360 Root di OPPO F1.
- Buka 360Root kemudian klik ROOT.
- Tunggu progress root sampai selesai.
- Tidak sampai 5 menit OPPO F1 sudah 100% berhasil di root.
Root OPPO F1 via Kingo Root
- Install aplikasi Kingo Root versi terbaru.
- Setelah itu buka Kingo root dan pilih One Click Root.
- Tunggu sampai proses root selesai.
- Kalau sudah muncul ROOT SUCCEEDED, itu artinya OPPO F1 sukses di root.
Root OPPO F1 via Kingroot
- Unduh dan installOfficial Kingroot versi terbaru ini.
- Setelah berhasil terpasang buka aplikasi Kingroot dan klik tombol biru bertuliskan “Coba ini“.
- Kingroot akan memeriksa apakah perangkat android kamu sudah di root apa belum. Kemudian klik tombol Coba.
- Proses root akan berjalan sampai 100%.
- Kalau sukses akan di tandai dengan checklist dengan tulisan “Root berhasil”.
Pertanyaan Mengenai Root OPPO F1
Kenapa Aplikasi Kingroot, Kingo Root dan 360 Root Tidak Bisa terinstall?
Apabila aplikasi ini tidak bisa di install, buka Google Play kemudian pilih Play Protect – non aktifkan Pindai perangkat untuk mengetahui ancaman keamanan.
Mengapa gagal root?
Kegagalan rooting banyak sebabnya tapi apda umumnya di akibatkan internet yang kamu gunakan terlalu pelan dan tidak stabil.
Cara atasi kingroot dalam antrian
Kalau mengalami kegagalan dan tertulis dalam antrian, silahkan di Restart dulu kemudian di coba kembali rootnya.
Baiklah mungkin itu saja tutorial kali ini tentang Cara Mudah Root OPPO F1 Tanpa PC Terbaru. Saya harapkan untuk membaca artikel lainnya juga seperti Cara Ampuh Root OPPO F5 Tanpa PC Terbaru. Semoga informasi yang saya tulis bermanfaat.
3 Cara Reset Samsung Grand Prime / Duos Ampuh di Tahun 2020
Cara Reset Samsung Grand Prime – Apakah ponsel Samsung Anda sedang mengalami masalah? reset merupakan solusi pertama yang bisa Anda coba lakukan untuk menghilangkannya.
Cara Install / Pasang TWRP Xiaomi Redmi 4 “Prada”
Cara Pasang TWRP Xiaomi Redmi 4 – Pada tutorial kali ini saya akan membagikan informasi tentang cara install TWRP di Redmi 4 secara lengkap dan jelas. Untuk kamu yang ingin install custom rom seperti LineageOS, Viper OS, MIUIPRO atau ingin di root dengan SuperSU dan file lainya, TWRP ini adalah solusinya.
Cara UBL / Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 6 Pro (Sakura)
Cara Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 6 Pro – Pada kesempatan kali ini, LinkROM.com akan menjelaskan bagaimana cara membuka bootloader perangkat Xiaomi Redmi 6 Pro secara resmi. Unlock bootloader perlu dilakukan apabila kamu ingin memasang TWRP dan root Xiaomi Redmi 6 Pro.
Cara Unlock Bootloader Lewat File UBL Xiaomi Redmi 6A (cactus)
Cara Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 6A– Bagi yang ingin membuka kunci bootloader Xiaomi Redmi 6A dan belum mengetahui bagaimana caranya, berikut ini adalah panduan lengkap cara unlock bootloader Xiaomi Redmi 6A yang bisa kamu gunakan.
Cara Jitu Root Asus Zenfone Go Tanpa PC Terbaru
Cara Root Asus Zenfone Go – Pada saat ini saya berkesempatan menulis tentang cara mendapatkan akses root di Asus Zenfone Go dengan mudah tanpa perlu menggunakan perangkat PC.
Cara Sukses Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 3X Tanpa SMS Dengan File UBL
Cara Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 3X – Bagi yang ingin membuka kunci bootloader Xiaomi Redmi 3X dan belum mengetahui bagaimana caranya, berikut ini adalah panduan lengkap cara unlock bootloader Xiaomi Redmi 3X yang bisa kamu gunakan.
Cara Install TWRP Xiaomi Redmi 3X MIUI 7 / 8 / 9 / 10
Cara Pasang TWRP Redmi 3X – Proses instalasi custom recovery TWRP Xiaomi Redmi 3X ini tidaklah sulit selama kamu mau mencobanya dan memiliki perangkat PC atau Laptop. Hanya dalam beberapa menit saja TWRP ini sudah terpasang di HP Xiaomi Redmi 3X. Silahkan simak tutorialnya di bawah ini.
Cara Mudah Instal TWRP Xiaomi Redmi Note 3 Pro
Cara Pasang TWRP Redmi Note 3 Pro – Pada kesempatan kali ini LinkROM akan membagikan informasi tentang cara install TWRP di Xiaomi Redmi Note 3 Pro secara lengkap dan jelas. Untuk kamu yang ingin install custom rom seperti LineageOS, AICP, MIUIPRO atau ingin di root dengan SuperSU dan file lainya, TWRP ini adalah Solusinya.