Download Xiaomi Miflash Unlock Tool 3.3.827.31 (Update)

Xiaomi saat ini sudah menjadi salah satu brand perangkat Android yang populer, kepopuleran mereka menyebabkan banyak perangkat mereka dijual tidak resmi bahkan sering di palsukan. Untuk mengatasi salah satu hal tersebut, Xiaomi mulai memberlakukan semua perangkat Adroidnya dengan sistem Locked Bootloader.

Locked Bootloader adalah sebuah proteksi yang paling ampuh dalam mengatasi pencurian, pemalsuan, dan perubahan sistem alias modiifkasi.

Tentunya bagi para pengguna yang suka memodiifkasi Androidnya akan merasa kecewa, tapi Xiaomi masih berbaik hati dengan memberikan kita kebebasan untuk menentukan pilihan apakah mau di Unlock Bootloader atau tidak.

Oleh karena itu Xiaomi membuatkan kita tool khusus agar kita bisa melakukan Unlock Bootloader (UBL). Dengan tool UBL ini kita dapat dengan mudah membuka kunci bootloadernya.

Kalau kamu ingin menggunakan tool UBL yang bernama Miflash Unlock Tool ini bisa kalian download di bawah ini. Tapi perlu kamu ketahui menggunakan tool ini harus memakai PC dan memiliki Akun Mi.

Download Miflash Unlock Tool

File Name Mi Unlock Tool
Version 3.3.827.31
Size 45.95 MB
Compatible Windows 7/8/8.1/10
Download miflash_unlock-en-3.3.827.31.zip

Cara Menggunakan Miflash Unlock Tool

  1. Extract filenya di PC atau laptop Windows
  2. Buka file MiFlashUnlock.exe dan klik Agree untuk konfirmasi disclaimer.
  3. Masukan Akun Mi yang sudah dibuat tadi.
  4. Matikan Xiaomi kamu dan masuk ke Fastboot Mode, Dengan cara dalam keadaan mati kamu tekan dan tahan tombol Power serta Volume Bawah bersamaan sampai masuk ke Fastboot Mode.
  5. Sambungkan Xiaomi milik kamu ke komputer/laptop dengan menggunakan Kabel USB.
  6. Klik tombol Unlock untuk memulai proses unlock.
  7. Jika sukses akan ada tulisan Unlocked Successfully
  8. Sekarang kamu sudah sukses membuka kunci bootloader perangkat Xiaomi