Cara Pasang TWRP dan Root Xiaomi Redmi 4 Prime – Bukan Android Enthusiast kalau tidak instal custom Recovery TWRP di Xiaomi Redmi 4 Prime. Tool ini sangat berguna untuk melakukan banyak hal seperti pasang ROM, factory reset, install Magisk untuk mendapatkan akses root, Backup ROM dan IMEI dan sebagainya. Kalau memang berniat untuk pasang TWRP dan root Redmi 4 Prime mohon ikuti panduan yang telah saya buat di bawah ini.
Xiaomi Redmi 4 Prime ini memiliki desain yang lebih mewah dibandingkan versi sebelumnya. Body Xiaomi Redmi 4 Prime ini dibekali dengan material Magnesium Alloy. Dengan material magnesium alloy ini smartphone akan memiliki body yang kuat namun tetap ringan. Menariknya dari sisi desainnya, smartphone ini dibuat unik dengan lapisan kaca lengkung 2.5D Curved Glass Screen yang berada di sisi depannya.
Fungsi layar 2.5D pada Redmi 4 Prime ini mampu memberikan sentuhan mewah sekaligus premium, layaknya smartphone flagship vendor Samsung. Ponsel Xiaomi Redmi 4 Prime ini dibekali dengan luas layar 5.0 inches. Teknologi layar yang digunakan adalah tipe IPS LCD dengan kerapatan layar mencapai ~443 ppi pixel density. Sehingga tampilannya akan tajam dan jernih. Layarnya juga sudah mendukung resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel. Untuk besar dimensi bodynya, smartphone ini dibekali dengan panjang 141.3 mm dan lebar 69.6 lalu dengan ketebalan 8.9 mm.
Apa Itu TWRP?
Daftar Isi
TWRP adalah singkatan dari “Team Win Recovery Project”. Dimana Team Win selaku pengembang melakukan perubahan pada system recovery android untuk mempermudah kita para pengguna melakukan perbaikan maupun instalasi custom rom, berbagai file zip dan lain sebagainya. TWRP ini memiliki antarmuka yang dapat dioperasikan dengan cara disentuh tanpa menggunakan. Berbeda dengan CWM atau Stock Recovery yang menggunakan tombol fisik.
Persyaratan Pemasangan TWRP Xiaomi Redmi 4 Prime
- Saat ini sudah Unlock Bootloader / UBL Xiaomi Redmi 4 Prime
- Mempunyai Personal Komputer (PC) atau Laptop/Netbook
- Usahakan baterai HP kamu telah terisi sekurangnya 60%
- Pastikan Kabel USB yang digunakan memiliki kualitas yang baik
- Pastikan USB Debugging telah Aktif
Bahan TWRP Xiaomi Redmi 4 Prime
- Download dan install Minimal ADB and Fastboot di PC/Laptop
- Download TWRP khusus buat Xiaomi Redmi 4 Prime
- lazyflasher-no-verity-opt-encrypt.zip
Apabila kamu telah siap dengan syarat di atas dan mengunduh bahan twrpnya kita akan lanjut ke step berikutnya yakni pemasangan TWRP Xiaomi Redmi 4 Prime.
Cara Install/Pasang TWRP Xiaomi Redmi 4 Prime
- Ganti nama TWRP nya agar mempermudah kita saat pengetikan command prompt misalkan twrp-3.1.1-0.img menjadi twrp.img
- Lalu pindahkan file twrp.img yang sudah di rename ke :
Jika Windows 64bit: C:Program Files (x86)Minimal ADB and Fastboot
Jika Windows 32bit: C:Program FilesMinimal ADB and Fastboot - Matikan Redmi 4 Prime kamu dan masuk ke Fastboot Mode. Caranya tekan dan tahan Volume Bawah dan Power secara bersamaan sampai Logo Fastboot Muncul.
- Hubungkan smartphone ke PC/Laptop dengan kabel USB
- Double klik file py_cmd.exe yang ada di Folder installan minimal ADB and Fasbootnya
- Kemudian pada Command Prompt (CMD) ketikan Perintah seperti di bawah ini :
-
fastboot devices
- Kemudian tekan ENTER
- Setelah itu lanjut dengan mengetikan perintah
-
fastboot flash recovery twrp.img
- Dan klik ENTER
- Langkah teakhir ketik
-
fastboot boot twrp.img
- Dan pencet ENTER
- Setelah itu Xiaomi Redmi 4 Prime kamu akan otomatis masuk ke Menu TWRP atau masuk ke TWRP secara manual dengan cara tekan dan tahan tombol Volume ATAS dan POWER.
- Jika sudah masuk ke TWRP, aktifkan Never show this screen during boot again kemudian geser Swipe to allow Modification.
- Berikutnya tekan Install lalu cari File lazyflasher-no-verity-opt-encrypts.zip lalu Swipe ke kanan pada Swipe to Confirm Flash.
- Silahkan di reboot dan selesai.
Dan sekarang apabila kamu sudah bisa memasang berbagai custom rom dan juga mendapatkan akses root.
Untuk proses root kamu bisa mengikuti tutorial selanjuntya di bawah ini.
Apa Itu Root?
Root adalah proses mengambil hak akses tertinggi ke file system di android, dalam hal ini Redmi Pro 2, sehingga bisa dilakukan modifikasi tingkat lanjut. Ibaratnya kalau di PC adalah kita mendapatkan akses administrator tertinggi. Dalam bahasa awam, artinya kamu bebas melakukan apapun terhadap Xiaomi Redmi Pro 2 kamu.
Bagaimana Cara Root Redmi 4 Prime via Magisk?
- Unduh Official Magisk Root Tool dan Magisk uninstaller (gunakan file ini apabila ingin di unroot dan juga berfungsi untuk atasi bootloop)
- Pindahkan kedua file magisk ke Internal storage supaya mudah ditemukan nanti.
- Matikan Redmi 4 Prime, kemudian tekan tombol Volume Atas dan Power bersamaan dan tahan sejenak kemudian lepaskan kalau sudah muncul logo MI.
- Kalau prosesnya berhasil akan masuk ke menu TWRP dan pilih Install
- Temukan file Magisk-v18.0.zip. Kemudian geser tombol Swipe to Confirm Flash
- Setelah proses flash berhasil, lanjut dengan memilih Reboot to System
- Jika muncul permintaan pemasangan SuperSU, pilih Do Not Install
Bagaimana Cara Unroot Magisk?
- Masuk lagi ke TWRP tekan tombol Power dan Volume Atas lepaskan kalau sudah tampak logo Mi.
- Pilih menu Install
- Cari dan klik file Magisk-uninstaller-20180113.zip
- Pada bagian bawah geser Swipe To Confirm Flash
- Kalau sudah selesai Reboot System
Selamat mencoba!