Cara Install ROM MIUIPRO Mi 8 “Dipper” Android 9.0 Pie

Cara Install ROM MIUIPRO di Xiaomi Mi 8 – Kali ini saya akan mencoba berbagi sedikit pengalaman ketika menggunakan ROM MIUIPRO MIUI 10 v8.10.11 di Xiaomi Mi 8 dengan base Android 9.0 Pie.

MIUIPRO adalah Custom ROM based MIUI yang cukup dikenal dan terkenal karena banyaknya fitur tambahan yang disematkan dalam ROM tersebut, sebut saja salah satu fitur unggulannya adalah modifikasi berkaitan dengan User Interface, misalnya tersedianya kustomisasi tema dan font yang beragam serta kustomisasi seperti center clock, round screen, notifikasi baterai, gesture dan masih banyak lagi yang membuat banyak user MIUI tertarik untuk mencoba ROM ini.

Beberapa hal bisa saya rasakan selama mencoba ROM ini yaitu secara garis besar, ROM MIUI 10 MIUIPRO ini terasa nyaman digunakan, multitasking yang halus dan enak digunakan saat menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan, responsive, kecepatan mengoperasikan kamera sangat baik, notifikasi berjalan normal, quick reply juga tersedia, overall ROM versi ini nyaman dan layak digunakan, meskipun status ROM ini berbasis China Developer ROM.

Persyaratan Installasi MIUIPRO

  1. Pastikan kamu menggunakan Xiaomi Mi 8 codename Dipper. Jangan gunakan di selain HP ini.
  2. Isi baterai terlebih dahulu minimal 60%
  3. Sudah terpasang TWRP dan Sukses Unlock BootLoader

Cara Install MIUIPRO MIUI 10 Pie 9.0 Xioami Mi 8

  1. MIUIPRO MIUI 10 Android 9.0 Pie 8.10.11 Xiaomi Mi 8
  2. Masuk ke TWRP, tekan dan tahan tombol Volume Atas dan Power bersama-sama
  3. Lepaskan kedua tombol apabila telah muncul logo MI
  4. Di TWRP pilih Wipe lalu Swipe To Factory Reset
  5. Lanjut pilih Install, cari dan pilih file miuipro_v9.0_dipper_8.10.11.zip
  6. Tunggu sampai instalasi selesai
  7. Terakhir Reboot System

Screenshot MIUIPRO MI 8

Bug MIUIPRO MIUI 10 8.10.11 Mi 8

  1. Sinkronisasi Photo pada Google Photos berjalan lambat, ketika proses upload kadang harus dibuka tutup aplikasinya agar dapat memproses upload photo.
  2. Saat menggunakan Dual Apps yang membutuhkan layanan google, aplikasi yang berjalan sebagai Dual apps tidak dapat mengakses layanan google, misalnya untuk backup chat pada Whatsapp membutuhkan akses gmail yang terdaftar pada Gdrive.

P.S

Bagi yang ingin mencoba ROM MIUIPRO, update OTA atau download ROM melalui situs resmi MIUIPRO hanya dikhususkan bagi pengguna yang telah melakukan donasi atau melakukan proses bayar ke Pengembang MIUIPRO, adapun besarannya adalah 1.5$ per Bulan atau 15$ per tahun.